Peluang Besar Ekspor Rimpang Jahe dari Indonesia Tahun 2023!


ekspor-rimpang-jahe-unionspiceindo-indonesia

Kegiatan ekspor rimpang jahe di Indonesia merupakan salah satu yang terbesar di dunia. Untuk itu, ayo kita mengenal apa saja jenis jahe, manfaat jahe, olahan jahe, dan bagaimana distribusi rimpang jahe yang baik dan benar dari Union Spice Indo. – DA


Indonesia adalah salah satu negara yang terkenal dengan rempah-rempahnya yang melimpah, khususnya rimpang jahe. Didukung iklim yang baik, rimpang jahe asli Indonesia telah mampu menyentuh pasar ekspor sejak tahun 2000. Maka tak heran jika Indonesia dapat menjadi negara pengekspor rimpang jahe terbesar kelima pada tahun 2020.

Selain dapat mengenal seluk-beluk ekspor rimpang jahe asal Indonesia, Teman Rempah juga akan mendapatkan banyak informasi mengenai tanaman jahe pada artikel berikut ini. Ada banyak informasi mendalam mengenai jenis tanaman jahe, manfaat mengkonsumsi jahe, olahan jahe terpopuler dari seluruh dunia, hingga perkembangan distribusi tanaman jahe hingga saat ini.

1. Jenis Tanaman Jahe2. Manfaat Mengkonsumsi Jahe
1.1. Jahe Putih2.1. Membantu Melawan Infeksi
1.2. Jahe Merah2.2. Mengurangi Stres Tubuh
3. Olahan Jahe Terpopuler4. Distribusi Rimpang Jahe

Jenis Tanaman Jahe

Ada banyak jenis tanaman jahe yang sering kita jumpai di berbagai macam daerah di Indonesia. Namun hanya sebagian kecil yang mampu menembus pasar ekspor, salah satunya adalah adalah sebagai berikut:

1. Jahe Putih

Jahe putih merupakan jenis tanaman jahe yang paling banyak ditemukan di Indonesia. Jenis jahe ini memiliki harga jual yang relatif murah dan dapat ditemukan dengan mudah di pasar tradisional. Penggunaan jahe putih biasanya untuk bumbu masakan, penyedap makanan, dan minuman jahe yang dapat digunakan sebagai penghangat alami tubuh.

Jahe putih juga kerap dijadikan obat herbal dengan membuatnya sebagai ekstrak jahe dan minyak atsiri. Salah satu manfaat minyak atsiri jahe putih yaitu mampu merelaksasi otot dan menghangatkan tubuh saat kelelahan.

2. Jahe Merah

Jenis tanaman jahe kedua yang banyak diekspor hingga ke luar negeri adalah jahe merah. Sesuai dengan namanya, rimpang jahe ini memiliki kulit ari berwarna merah cerah dan lebih sering digunakan sebagai bahan untuk pengobatan ketimbang bumbu masakan. Cita rasa jahe merah jauh lebih pedas dibandingkan jenis rimpang jahe lainnya.

Manfaat Mengkonsumsi Jahe

Ada banyak alasan mengapa kedua jenis tanaman jahe tersebut banyak dicari di pasar ekspor. Selain dapat menghangatkan tubuh, ada banyak manfaat utama lainnya dari mengkonsumsi jahe secara rutin. Berikut beberapa manfaat mengkonsumsi jahe secara rutin.

1. Membantu Melawan Infeksi

Manfaat jahe yang pertama yaitu mampu membantu melawan infeksi ringan hingga berat. Hal ini disebabkan adanya kandungan gingerol, shogaol, dan paradol pada rimpang jahe. Semua kandungan tersebut merupakan senyawa aktif yang memiliki sifat anti-bakteri. Oleh karena itu, senyawa aktif ini dapat membantu tubuh yang terinfeksi untuk melawan bakteri lebih cepat.

2. Mengurangi Stres Tubuh

Manfaat jahe kedua yang tak kalah pentingnya yaitu mampu membantu mengurangi stress pada tubuh. Kandungan antioksidan di dalam jahe yang cukup tinggi mampu menjaga imunitas tubuh secara menyeluruh. Selain itu juga mampu membantu mengurangi stres oksidatif yang kerap membuat tubuh mudah kelelahan.

Stres oksidatif adalah suatu kondisi ketika tubuh memiliki kelebihan senyawa radikal bebas yang membuat proses oksidasi sel-sel tubuh meningkat. Jika proses oksidasi terus berlanjut, maka besar kemungkinan dapat merusak organ dalam di tubuh. Senyawa radikal bebas biasanya berasal dari paparan polusi berlebihan mudah menyerang metabolisme tubuh yang melemah akibat dari paparan polusi berlebihan.

Baca Juga : Macam Manfaat Rempah Jahe Indonesia Bagi Kesehatan Tubuh

Olahan Jahe Terpopuler

Rimpang jahe merupakan rimpang yang sangat populer sebagai bumbu masak dan bahan obat herbal di Indonesia dan pasar ekspor. Selain itu rimpang jahe juga dapat diolah menjadi bermacam camilan dan minuman yang memiliki cita rasa pedas, aroma yang kuat, dan efek menghangatkan bagi tubuh. Berikut ini beragam olahan jahe terpopuler yang ada!

Selain menjadi eksportir rimpang jahe nomor satu di dunia, India Selatan juga memiliki olahan jahe terpopuler Inji-Muragappa. Merek dagang tersebut memproduksi manisan dan permen jahe dengan kualitas terbaik. Permen ini terbuat dari campuran rimpang jahe segar dan gula yang kemudian dijual secara langsung di berbagai toko hingga pedagang kaki lima.

Tak hanya India Selatan, Burma juga memiliki olahan jahe terpopuler dari rimpang jahe segar. Minyak jahe untuk salad buatan negara Burma dibuat melalui proses pemarutan rimpang jahe segar yang diawetkan di dalam rendaman minyak zaitun. Sehingga, tak lengkap rasanya jika tidak menggunakan minyak tersebut pada salad kesukaan Anda.

Mirip dengan Burma, mayoritas penduduk Korea Selatan juga gemar mengkonsumsi rimpang jahe segar sebagai pendamping makanan. Salah satu olahan jahe terpopuler disana adalah Kimchi. Kimchi adalah hidangan sayuran yang difermentasi dengan rimpang jahe segara yang dicincang halus. Jahe cincang juga kerap dimakan langsung dengan Udon, Jjigae, dan Ssam.

Terakhir, ada Jepang yang menggunakan rimpang jahe segar untuk membuat acar yang dikenal sebagai Beni Shoga. Acar jahe ini terbuat dari potongan rimpang jahe muda segar yang direndam dengan umezu atau larutan cuka untuk acar. Warna merah dan rasa pedas dari acara tersebut sangat cocok dipadukan dengan Sushi dan Ramen.

Teman Rempah juga dapat mencoba ekspor olahan jahe terpopuler dari Indonesia yang kebanyakan disediakan sebagai bahan instan pembuatan minuman jahe. Salah satunya adalah Wedang Jahe dan Wedang Uwuh yang telah berhasil diekspor ke Malaysia, Korea Selatan, Kanada, Nigeria, Vietnam, dan Benua Afrika.

Distribusi Rimpang Jahe

Rimpang jahe adalah salah satu rempah kelas ekspor yang pasti ada dan banyak digunakan di seluruh dunia. Dengan begitu, distribusinya juga meluas hingga Indonesia dapat menjadi salah satu eksportir terbesar di dunia. Seperti diketahui pada tahun 2020, India menjadi produsen utama jahe, disusul Nigeria, China, Nepal, dan Indonesia.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa tanaman dengan nama latin Zingiber officinale ini merupakan tanaman yang memiliki nilai jual tinggi baik di dalam negeri maupun luar negeri. Bahkan di China, India, dan Timur Tengah masih banyak sekali kebutuhan ekspor rimpang jahe untuk bahan pembuatan obat alternatif dan campuran minyak wangi.


Unionspiceindo menyediakan produk kualitas terbaik dari petani lokal Indonesia untuk semua orang. Teman Rempah jangan lupa untuk kunjungi media sosial Instagram kami @official.unionspiceindo dan temukan banyak promo dan informasi terbaru dari kami. Hubungi kami melalui Whatsapp di (+62) 819-5390-1628 untuk informasi ketersediaan SAMPEL GRATIS.


Scroll to Top